Notification

×

Iklan

Iklan

Anggota DPRD Manado Cicilia Longdong Gelar Reses Pertama Tahun 2021 di Kelurahan Paniki Dua

Rabu, 07 April 2021 | 20:01 WIB Last Updated 2021-04-08T12:05:38Z



MANADO KOMENTAR-Reses pertama tahun 2021 anggota DPRD kota Manado Cicilia Longdong dari Fraksi Demokrat, di laksanakan di Perumnas Jalan Salak Kelurahan Paniki Dua Kecamatan Mapanget Manado Rabu, (07/04/2021).

Dalam reses itu, semua warga yang datang di haruskan menggunakan masker, dan sebelum masuk ke bangsel reses, warga diharuskan mencuci tangan, sebagai bentuk kepatuhan terhadap anjuran pemerintah terkait protokol kesehatan, untuk memutus rantai penyebaran covid-19.

Agenda reses yang tujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat itu, dihadiri oleh lebih dari seratus orang yang duduk di kursi yang berjarak satu meter dari warga yang satu dengan warga yang lain.



Berbagai aspirasi lalu dikemukakan oleh warga di anatranya, buruknya drainase, beberapa ruas jalan yang sudah mengalami kerusakan yang cukup parah, pembagian bansos, vaksinasi serta penerangan jalan yang perlu adanya penambahan dan pengantian mata lampu.


Khusus untuk drainase, kata salahsatu warga, jika hujan maka muntahan air dari drainase yang seudah mendangkal masuk hingga ke rumah penduduk.

Menganggapi hal itu, Cicilia Longdong mengatakan, semua aspirasi yang disampaikan akan menjadi skala prioritas untuk disampaikan lewat rapat paripurna DPRD, dan akan didengar oleh Pimpinan Dewan dan Walikota serta Wakil Walikota Manado.


“Secara pribadi tentu saya mengharapkan adanya perhatian khusus dari pemerintah terkait berbagai aspirasi yang sudah saya terima hari ini. Sebagai Anggota DPRD yang menjadi perpanjangan tangan masyarakat khususnya di Kecamatan Mapanget dan Singkil tentu akan menjadi yang terdepan untuk memperjuangkan aspirasi ini,”ujar Longdong dihadapan masyarakat.


Kendati begitu kata Longdong, tidak semua aspirasi yang disampaikan dapat terealisasi, sebab anggota DPRD dalam kapasitasnya sebagai lembaga pengawas bukanlah eksekutor yang menentukan bagian mana di kota Manado yang harus dianggarkan untuk diperbaiki.


“Jika belum terealisasi secara keseluruhan, saya minta masyarakat harus bersabar, karena tahap demi tahap pemerintah poasti akan mendengarkan keluhan rakyatnya. Semoga pada pembahasan APBD-Perubahan nanti, aspirasi yang sudah saya terima dapat terealisasi,”ulasnya.


Mengenai vaksinasi akan disampaikan ke- Dinas kesehatan untuk ditindaklanjuti. Sedangkan bansos menjadi kewenangan Dinas sosial dan penerangan jalan umum nantinya disampaikan ke Dinas Perkim, lalu perbaikan jalan dan drainase tentu disampaikan ke Dinas PUPR sebagai OPD yang menangani masalah tersebut.



Disisi lain, Longdong meminta agar sleuruh masyarakat tetap mematuhi protokol  kesehatan covid-19.”Jika kita ingin perekonomian kembali normal, tentu harus taat terhadap protokol kesehatan, agar masyarakat bisa kembali bekerja normal. 

“Mari kita sama-sama berjuang untuk keluar dari pandemic covid-19, dengan tetap menjaga protokol kesehatan. Jika berqaktifitas diluar rumah gunakan masker. Jauhi kerumunan dan mencuci tangan disetiap kesemapatan. Semoga pandemic c-19 segera berakhir,”tandasnya.


Agenda reses tersebut, diakhiri dengan ramah tamah atau makan bersama, dan foto bersama masyarakat, pemerintah setempat dan anggota DPRD Cicilia Longdong.

Joppy Senduk


×
Berita Terbaru Update