Notification

×

Iklan

Iklan

KEK Bandara Likupang DiSorot Legislator Hendri Walukouw, Saat Hearing DiKomisi 1

Selasa, 09 Februari 2021 | 14:28 WIB Last Updated 2021-02-09T08:18:14Z

 



MANADO KOMENTAR- Pembangunan Bandara dan Kawasan Ekonomi Khusus(KEK) Likupang kabupaten Minahasa Utara, terus mendapat perhatian sejumlah pihak, tak terkecuali hal itu sempat diangkat legislator Hendri Walukouw saat hearing bersama Bappeda diruang komisi satu, senin siang 8/2.2021.



Pasalnya, menurut Hendri pembangunan bandara  KEK Likupang  sempat terhenti pembangunannya lantaran tak tersedia anggarannya.



" Diakuinya ada beberapa spot yang belum diselesaikan baik melalui anggaran APBD Kabupaten maupun APBD Provinsi, tapi setelah mendapat penjelasan dari SKPD terkait yakni Bappeda, ternyata anggaran tahun 2020 tersebut digeser untuk direcofusing guna penanggulangan pandemi Covid 19." Ungkap Hendri dihadapan sejumlah wartawan, usai hearing.




Lanjut menurut Hendri pembangunan kawasan bandara KEK Likupang untuk tahun 2021 ini akan dilanjutkan penyelesaian secepatnya.



" ya, karena anggarannya sudah tersedia pembangunan bandara kawasan KEK kembali dilakukan pengerjaannya."Sebut Hendri politisi Demokrat.



Selanjutnya secara umum Hendri mengungkapkan bahwa untuk tahun 2021 ini pemerintah provinsi akan percepat beberapa pembangunan fisik yang sudah ditetapkan seperti pembangunan tol amurang, pembangunan talud, jalan dan jembatan salibabu kabupaten Kepulauan Talaud. (jo-van)













×
Berita Terbaru Update