Notification

×

Iklan

Iklan

Sambut HUT PDIP ke-48, Mantiri-Honandar Turun Langsung Bersihkan Sungai Tulap Girian

Sabtu, 09 Januari 2021 | 16:12 WIB Last Updated 2021-01-09T08:14:58Z

 


BITUNG KOMENTAR-Sambut Peringatan HUT PDI Perjuangan ke 48 yang jatuh pada tanggal 10 Januari 2021 dengan komitmen merawat lingkungan, dibuktikan PDI Perjuangn lewat kegiatan pembersihan sungai girian, atau biasa disebut warga dengan sebutan kuala tulap girian, Sabtu (9/1/2021).


Terpantau komentar.co.id acara ini sendiri berlangsung dimulai pukul 7:00 Wita. Setelah ditimbang, sebanyak 362 kilogram sampah berhasil diangkut dan kemudian dibuang ke tempat pembuang akhir. Yang menarik juga pada kegiatan ini, ada aksi yaitu pembentangan Baliho yang bertuliskan Selamat HUT PDI Perjuangan Indonesia Berkepribadian Dalam Kebudayaan dengan panjang 25 meter.



Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Upacara Bendera yang dipimpin Ir Maurits Mantiri dan Hengky Honandar SE dan sejumlah pengurus keluarga besar PDI Perjuangan diantaranya Ketua Fraksi PDIP Geraldi Mantiri SE, Bendahara Budi Madea, jajaran Pengurus DR Athos Lumombo dan Suleman Luawo. Acara ini digelar dengan dengan penuh disiplin dan mengikuti protokol kesehatan dalam pencegahan Covid-19.



Maurits Mantiri dalam sambutanya mengatakan, sungai yang bersih tidak hanya membuat siapapun yang memandangnya menjadi merasa nyaman dan aman. Lingkungan yang bersih juga akan memberikan manfaat yang banyak, termasuk dalam pengendalian penyakit. Karena kita tahu bahwa lingkungan yang kotor adalah sarang dari banyak bibit penyakit berbahaya.


"Oleh karena itu, sangat disarankan untuk menjaga kebersihan sungai dengan baik dalam menjalani pola hidup sehat. Bagaimana caranya?. Jangan membuang sampah apalagi sampah plastik ke sungai.  Tidak hanya di sungai, di sekitar rumah juga," jelasnya.



×
Berita Terbaru Update