Notification

×

Iklan

Iklan

KAPOLSEK AIRMADIDI IMBAU MASYARAKAT DESA TANGGARI, WUJUDKAN PILKADA AMAN DAN DAMAI

Rabu, 25 November 2020 | 00:51 WIB Last Updated 2020-11-24T16:51:54Z

KEGIATAN MUSREMBANG


AIRMADIDI KOMENTAR-Guna membahas dan menyepakati langkah langkah perencanaan program dan kegiatan yang tercantum dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan desa (RKP), maka  Desa Tanggari Kecamatan Airmadidi menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2021, Selasa (24/11/2020) siang.


Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Desa Tanggari itu, dihadiri oleh Kapolsek Airmadidi AKP Mardy F.C Tumanduk, S.H, Camat Airmadidi Vicky Luntungan, S.S.T.P perwakilan Koramil 1310-06/Airmadidi, Hukumtua dan Perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta sebagian masyarakat Desa Tanggari.


Dalam kegiatan ini, Kapolsek Airmadidi AKP Mardy F.C Tumanduk, S.H memberikan sejumlah pesan Kamtibmas, di antaranya ajakan untuk membantu pemerintah dalam mewujudkan stabilitas Kamtibmas, selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktifitas serta imbauan untuk mewujudkan Pilkada 2020 yang aman dan damai.


"Pilihan politik boleh berbeda, tetapi persatuan dan persaudaraan harus tetap dijalin," pesan Kapolsek.Tak lupa, Kapolsek Airmadidi mengingatkan agar pengelolaan dana desa hendaknya tepat sasaran sesuai program kegiatan yang disepakati.


Kegiatan Musrenbang ini sendiri dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, guna mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.(Greyska Monigir)


×
Berita Terbaru Update