Notification

×

Iklan

Iklan

BPJS KESEHATAN SARANKAN RSA MANFAATKAN FASILITAS SCF

Jumat, 15 November 2019 | 08:51 WIB Last Updated 2019-11-15T00:51:39Z

Rumah Sakit Advent Manado


MANADO KOMENTAR. Pihak BPJS Kesehatan memfasilitasi pihak Fasilitas Kesehatan (Faskes)  lewat program Supply Chain Financing (SCF), apabila Faskes tersebut mengalami kesulitan Cash Flow dalam pelayanan kepada masyarakat.

Seperti dialami salah satu Faskes yaitu Rumah Sakit Advent Manado, terpaksa menunda pembayaran gaji dan jasa paramedik karena kekurangan dana segar.  Sehingga persoalan ini menjadi perbincangakan di media sosial yang menamakan diri Kelompok Peduli RSA.

Kondisi ini dibenarkan David Ratu, Humas RS Advent Manado, saat ditemui dikompleks RSA Teling Manado. Dijelaskannya, belum terbayarkan gaji dan jasa paramedis karena ada kendala dana Cash.

Namun, bukan berarti RSA tidak mampu lagi membayar kewajibannya.  Karena hingga saat ini menurut David,  pihak RSA memiliki tagihan kepada pihak BPJS sebesar Rp. 12 Milyar. Jika tagihan ini masuk, maka seluruh kewajiban RSA lunas terbayar bahkan ada kelebihan dana untuk dijadikan cadangan.

Dari pantauan media ini, aktifitas di RSA berjalan normal baik pelayanan kepada pasien hingga operasional penunjang lainnya, walau kondisi keuangan RSA lagi terseok-seok.

BPJS Kesehatan Cabang Manado, melalui Bagian Humas, Ivana Umboh, tidak mengelak saat ditanya hutang BPJS kepada RSA.  Menurutnya, pembayaran atas jasa pelayanan RSA yang terbayar terakhir adalah Bulan Juni 2019.  Sementara tagihan Bulan Juli 2019 telah diverifikasi dan dinyatakan lengkap kemudian akan dilakukan proses pembayaran.

Ditambahkan Ivana, apa bila pihak RSA mengalami kesulitan dana operasional untuk gaji dan pembayaran jasa medis , maka boleh memanfaatkan program Supply Chain Financing (SCF) ke Bank.

Walau SCF merupakan pinjaman pihak RSA di Bank dan dikenakan Bunga, tetapi pihak BPJS juga dikenakan Bunga atas keterlambatan membayar dari pihak RSA. Jadi ini solusi atas persoalan liquiditas operasional RSA, jelas Ivana.

Hingga saat ini, menurut David Ratu, Humas RSA Manado, pihak RSA masih berupayah mendapatkan sumber pendanan segar untuk kebutuhan operasional RSA, atau belum memanfaatkan fasilitas program SCF yang ditawarkan pihak BPJS Kesehatan (jansen).
×
Berita Terbaru Update