Notification

×

Iklan

Iklan

CABOR MUATHAI SULUT AMANKAN DUA TIKET MENUJU PON 2020

Senin, 09 Desember 2019 | 18:44 WIB Last Updated 2019-12-10T01:43:35Z


SULUT KOMENTAR.  Cabang olah raga Muathai patut dibanggakan warga Sulawesi Utara, karena ada Dua nomor pertandingan yang langsung mendapat tiket menuju PON 2020 di Papua, tanpa mengikuti seleksi Pra PON.

Seperti dijelaskan Hendra Massie, selaku Ketua Bimbingan Prestasi Cabor Muathai Sulut, ada Dua nomor pertandingan yang secara otomatis lolos ke PON 2020 Papua, tanpa harus mengikuti Pra PON sebgai ajang seleksi menuju PON.

Ke Dua nomor dimaksud adalah: Waikru dan Kls Tanding 54 Kg.  Dari hasil Sea Games Philipine beberapa waktu lalu, altet Nasional Muathai, Enggelina Runtukahu, asal Sulawesi Utara, berhasil meraih Medali Perunggu untuk nomor tanding Waikru yang bukan spesialis kelas tandingnya.

Jadi berdasarkan hasil ini, maka untuk nomor Waikru dipastikan lolos ke PON, juga nomor spesial Kelas Tanding yang menjadi andalan Enggelina sebagai atlet Nasional.

Dolvi Mundung, selaku Manager Tiem Muathai Sulut, sangat berharap 15 nomor pertandingan semua akan lolos ke PON 2020.  Karena anak asuh DM Boxing Camp miliknya, adalah atlet Nasional Muathai, sebagai Juara Nasional Muathai di Bulungan Jakarta.

Namun ada hal yang menjadi keprihatinan bersama pecinta olah raga Muathai, dimana keberangkatan mereka menuju Pra PON (13/12-2019), masih kekurangan pendanaan untuk kebutuhan makan minun dan kebutuhan lain. Jelas Massie.

Ditambahkan Massie, Muathai Sulut, patut berterima kasih kepada Manager Tiem, Dolvi Mundung bersama Buce Lengkong, yang memiliki kepedulian tinggi terhadap olah raga sehingga permasalahan dana teratasi atas bantuan keduanya. Inilah sosok yang layak pemimpin Kota Manado kedepan sebagai Walikota dan Wakil Walikota. Tegas Hendra Massie. (jansen)








×
Berita Terbaru Update