Notification

×

Iklan

Iklan

Tarsius Team kembali On, Komdan Angky dan Mario Come Back

Kamis, 29 Februari 2024 | 22:26 WIB Last Updated 2024-02-29T14:26:07Z
Nama2 Team Tarsius Bentukan Polres Bitung


BITUNG KOMENTAR, Aksi - aksi tegas terukur sebuah kelompok reaksi cepat kepolisian kota Bitung bernama “ Team Tarsius”, dipastikan kembali akan mewarnai sosial media dalam menyikapi berbagai peristiwa kejahatan Kamtibmas. 


Secara resmi melalui surat perintah Kapolres Bitung Nomor : Sprin/165/II/PAM/5.1.1./2024  “ Team Tarsius “ yang melegenda dikota Bitung, sudah diaktifkan kembali oleh Polres Bitung, dengan 20 personil anggota kepolisian, dan dipimpin 2 Komandan Tim. 


Melalui dorongan Netizen di media sosial, Kapolres Bitung menghadirkan 2 Tim , yakni Tim Tarsius Presisi dan Tim Patroli Presisi. 


Polisi Gondrong berbadan tetap berotot dikenal dengan sebutan Komdan Angky Koagou dipastikan menjadi Ka Tim Tarsius presisi. Sementraa Mario Manopo, dipastikan menjadi Ka Tim untuk Tim Patroli Pesiisi. 


Kapolres Bitung AKBP Albert Zai melalui Kasi Humas Iptu Iwan Setiyabudi saat dikonfirmasi membenarkan pembentukan kembali Tim Tarsius Presisi dan Tim Patroli Presisi.


“Benar atas petunjuk Pak Kapolres sehingga dibentuk Tim Tarsius Presisi dan Tim Patroli Presisi. Masing-masing anggotanya 10 orang,” jelas Iptu Iwan, Kamis (29/2/2024).


Lebih lanjut kata Iwan, kedua tim ini (Tarsius dan Patroli Presisi) akan dibawah komando Kabag Ops, AKP, Sandi Putra, SIK.


“Baik Tim Tarsius Presisi dan Tim Patroli Presisi akan berkoordinasi langsung dengan Kabag Ops, AKP, Sandi Putra, SIK,” kata Iwan.***


×
Berita Terbaru Update