Notification

×

Iklan

Iklan

Jum'at Curhat, Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana Jawab Keluhan Warga

Jumat, 28 April 2023 | 22:08 WIB Last Updated 2023-04-28T14:17:45Z


Minahasa, Komentar.co.id -
Kepolisian Resor (Polres) Minahasa kembali menggelar program Jumat Curhat. Kegiatan itu diselenggarakan di rumah Keluarga Ardjono-Reppi, di Desa Kaayuran Atas, Jumat (28/04/2023).


Kali ini Jum'at Curhat dipimpin langsung Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana SIK SH MM, didampingi Kabag Binmas Kompol Alex Karundeng, Kapolsek Langowan Iptu JR Sinaga, Kasi Humas Iptu Johan Rantung, KBO Binmas Aiptu Denny Kosakoy SE STh, Camat Langowan Selatan Donald Lumingkewas Spt, Sekcam Langowan Selatan, Sekcam Langowan Timur, Sekcam Langowan Utara, para Hukum Tua, dan Tokoh Masyarakat.


Dalam kesempatan itu Kapolres AKBP Ketut Suryana, SIK,SH, MM, menyampaikan terima kasih atas kehadiran Pemerintah Kecamatan Langowan, Pemerintah Desa dan Tokoh-tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.


"Terima kasih atas Kehadiran Bapak dan Ibu sekalian. Perkenalkan diri saya AKBP Ketut Suryana SIK SH MM sebagai Pejabat Kapolres Minahasa yang baru. Adapun kehadiran kami di sini untuk memohon doa restu agar dapat bertugas di Polres Minahasa dengan baik,"katanya.


Selanjutnya Kapolres membuka sesi tanya jawab dan mempersilahkan masyarakat untuk mengajukan pertanyaan atau memberikan masukan.


Adapun beberapa pertanyaan dari masyakat diantaranya tentang bagaimana solusi untuk mengantispasi gangguan kamtibmas yang disebabkan Miras jenis Captikus, kegiatan pengeboman ikan pesisir Pantai Desa Rumbia dan Desa Temboan oleh oknum dari luar wilayah, kasus tanah, penanganan hukum untuk anak di bawah umur, serta kasus pencurian ternak (Doger) yang meresahkan masyarakat. Sejumlah pertanyaan itu langsung dijawab oleh Kapolres Minahasa secara singkat dan jelas.


"Saran dan masukan dari masyarakat yang ada, akan dijadikan bahan evaluasi institusi Polri guna meningkatkan pelayanan ke masyarakat,"ujar Kapolres.


Ia juga meminta dukungan dari masyarakat agar bersama-sama ikut menjaga Kamtibmas dan segera melaporkan jika terjadi kejadian yang mengganggu Kamtibmas.


"Saya berharap adanya dukungan dari masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga Kamtibmas. Saya berikan nomor HP saya 081215752002 jika ada masyarakat yang ingin melapor atau kesulitan saat meberikan laporan," tambahnya. (nes)


×
Berita Terbaru Update