Notification

×

Iklan

Iklan

Pemkot Manado Bangun Kawasan Pedestrian Modern di jalan Piere Tendean

Selasa, 25 Oktober 2022 | 18:18 WIB Last Updated 2022-11-01T10:24:30Z



MANADO KOMENTAR-Perbaikan trotoar di sepanjang jalan Piere Tendean melewati kawasan Manado Town Square dan kawasan Megamas Manado terus dipantau oleh Walikota Manado Andrei Angouw.


Dari paantauan wartawan komentar.co.id, Walikota juga intens mengawasi pembangunan drainase dikawasan tersebut yang sedang dikerjakan oleh pengusaha yang memenangkan tender melalui LPSE Kota Manado.


Menariknya ketika Walikota berada tepat di kawasan Megamas, langsung disambut oleh pimpinan Megamas Ibu Amelia Tungka serta para pelaksana teknis dilapangan. 

Dikesempatn itu, Walikota mengingatkan kepada pelaksana pekerjaan, agar konstruksi pembangunan drainase dibangun dengan baik sesuai spek sehingga tidak terjadi penyumbatan disaat hujan turun.


Disisi lain Walikota meminta agar semua areal yang dibangun baru tidak merugikan pihak lain diantaranya, tiang listrik, saluran air serta sejumlah kabel milik perusahan ,”Semua fasilitas yang dilalui harus dikoordinasikan dengan pihak yang berkompeten,”tegas Walikota pilihan rakyat kota Manado ini.



Lanjut dikatakan Walikota, perbaikan trotoar dan drainase nantinya menjadi Pedestrian untuk pejalan kaki yang dibuat menarik dan estetik untuk keindahan Kota Manado termasuk kenyamanan warga khususnya pejalan kaki. 




Perlu diketahui bahwa Pemerintah Kota Manado lewat Dinas PUPR Kota akan membangun Kawasan Pedestrian Modern sepanjang jalan Piere Tendean. Menurut Kadis PUPR Kota Manado, bahwa Pedestrian Modern ini akan dibangun seperti di Eropa dan Jepang yang akan dimanfaatkan oleh pejalan kaki, tempat istirahat sementara bahkan terdapat beberapa spot untuk berfoto ria.


Ikut mendampingi Walikota diantaranya, Asisten II Atto Bulo S.H.,M.M, Kadis PUPR Kota Manado  Jhonny Suwu, Kadis DPMPTSP  Charles Rotinsulu serta para Kabid baik di PUPR maupun di PTSP.



Jose


×
Berita Terbaru Update