Notification

×

Iklan

Iklan

INI IMBAUAN TIGA PIMPINAN DEWAN KOTA MANADO JELANG MALAM PERGANTIAN TAHUN BARU

Senin, 30 Desember 2019 | 07:25 WIB Last Updated 2019-12-29T23:27:24Z
MANADO KOMENTAR- Menjelang pergantian tahun baru 2019 ke-tahun 2020, Tiga pemipnan Dewan Kota Manado, masing masing, Dra. Aaltje Dondokambey, Noortje Van Bone dan Adrey Laikun, meminta masyarakat untuk ikut menjaga keamanan dan ketertiban umum.

Menurut ketiganya, ada beberapa hal yang harus menjadi perhatian masyarakat untuk membantu pemerintah kota Manado diantaranya, Tokoh agama, serta tokoh masyarakat, bekerjasam dengan aparat terkait, guna  berperan aktif dalam mencegah dan menyelesaikan potensi terjadinya gangguan ketertiban umum dilingkungan masing-masing.

“Untuk merayakan pergantian tahun tidak perlu dirayakan dengan bentuk hiburan yang berlebihan, termasuk menyalakan kembang api serta petasan yang berpotensi mengganggu kenyamanan orang lain,”kata Ketua DPRD Manado Dra. Aaltje Dobndokambey.
Ditempat yang sama, Wakil Ketua Dewan Noortje Van Bone mengatakan, malam pergantian tahun, sebaaiknya dirayakan dengan hal-hal yang positif seperti Ibadah bersama, serta kegiatan-kegiatan yang tidak meresahkan orang lain.

“Malam pergantian tahun akan dirayakan oleh semua golongan agama. Jadi seluruh masyarakat akan sama-sama merayakannya. Saya berharap perayaan malam pergantian tahun menjadi momentum bagi seluruh warga kota Manado untuk saling menghormati satu dengan yang lain. Tunjukanlah, bahwa Manado adalah kota yang mengedepankan toleransi yang tinggi,”kata Van Bone.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Adrey Laikun meminta, agar seluruh masyarakat, khususnya masyarakat kota Manado, dapat bersama-sama dengan pihak Kepolisian, TNI dan Pemerintah untuk dapat meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman gangguan kamtibmas.

Mencegah terjadinya pencurian kendaraan bermotor,  termasuk menjaga lingkungan rumah masing-masing agar pencuri tidak leluasa melaksanakan aksi mereka.
Apabila mendapati pengendara yang ugal-ugalan dijalan, tegur dengan baik agar tidak saling menyinggung perasaan yang berakibat terjadinya kontak body atau perkelahian.

Diapun menghimbau, agar Kepala Lingkungan, yang menjadi garda terdepan Pemerintah, agar dapat melakukan patroli bersama aparat kelurahan, guna meminimalisir terjadinya perkelahian antar akmpung.”Mari kita jaga bersama, agar dimalam pergantian tahun nanti, seluruh warga kota Manado dapat melewatinya dengan penuh kegembiraan untuk membuktikan, bahwa Manado rukun aman dan damai  bukan hanya slogan belaka,”tandas Laikun.(jose)

×
Berita Terbaru Update