Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Minut Joune Ganda Pimpin Upacara Harkitnas ke-116

Senin, 20 Mei 2024 | 17:05 WIB Last Updated 2024-05-29T09:08:09Z


MINUT KOMENTAR-Bupati Kabupaten Minahasa Utara, Joune Ganda, SE. MAP. MM. M.Si, jadi pemimpin upacara dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HARKITNAS) Ke-116,  di Lapangan Pemkab Minut. 


Dalam sambutanyq Bupati mengatakan, Embrio Indonesia lahir dari keragaman pikiran para kaum muda sebagai embrio bangsa. 



Di tangan kaum muda kata Bupati, terdidik cita-cita kemerdekaan, dan kebebasan yang dirumuskan dan diperjuangkan oleh para pendahulu.


"Alam kemerdekaan hanya bisa dicapai, jika manusia setara dan bebas. Tetapi manusia yang bebas, dan setara hanya dimungkinkan, jika manusia tersebut terpelajar dan berpendidikan,"ujar Bupati Joune Ganda.



Kebangkitan nasional adalah penanda lahirnya zaman baru, pencetus cara berpikir baru serta memiliki semangat kebangkitan nasional, yang merumuskan kemerdekaan sebagai wahana memperjuangkan kedaulatan, dan kemuliaan manusia. 



"Saya mengapresiasi peran aktif dan respon cepat Polres Minut, dalam menindaklanjuti laporan masyarakat melalui call center 112 Kabupaten Minahasa Utara, termsuk PLN Cabang Airmadidi, Dinas BPBD dan Damkar Minut,"tandas Bupati Joune Ganda.


Jose





×
Berita Terbaru Update