Notification

×

Iklan

Iklan

Serah Terima Administrasi dan Aset Pejabat Sekretariat Daerah Kota Tomohon

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:14 WIB Last Updated 2024-03-28T02:14:12Z


TOMOHON KOMENTAR - Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kota Tomohon, Masna J. M. Pioh, S.Sos, mewakili Walikota Tomohon dalam acara Serah Terima Administrasi dan Aset Pejabat Sekretariat Daerah Kota Tomohon. Acara ini berlangsung di Ruang Rapat lantai 3 Sekretariat Daerah Kota Tomohon. Rabu (27/03/2024)


Serah terima ini melibatkan beberapa bagian di Sekretariat Daerah Kota Tomohon, antara lain Bagian Kesejahteraan Rakyat, Pejabat lama Drs. G. E. M. Tangkawarouw menyerahkan tanggung jawab kepada Pejabat yang baru, Fransiskus Ferdinand Lantang S.STP.


Bagian Pemerintahan Pejabat lama Jureyke Pitoy, S.H., M.Si. diserahkan kepada pejabat yang baru, Nyoman Yosi Andhika Nirmala S.H., M.H. dan Bagian Organisasi Pejabat yang lama, Paula Vera Pontoh, S.P., M.A.P., melimpahkan tugasnya kepada Inggrit Palit S.Pt, M.M.


Dalam sambutannya, diungkapkan bahwa rotasi merupakan salah satu bentuk pengembangan potensi pegawai yang efektif. Rotasi tidak hanya sebagai alat evaluasi, tetapi juga dapat meningkatkan produktivitas kerja dan mengidentifikasi potensi terbaik dari pegawai untuk menempatkannya sesuai dengan kapasitasnya.


Terima kasih disampaikan kepada pejabat lama atas dedikasi dan pengabdiannya di Sekretariat Daerah Kota Tomohon, serta selamat datang kepada pejabat yang baru.


Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris Daerah Kota Tomohon, Drs. O.D.S Mandagi, M.A.P., Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kota Tomohon, Dra. Lili Solang M.M., serta beberapa staf ahli walikota dan jajaran Pemkot Tomohon.


Semoga dengan serah terima ini, kinerja di Sekretariat Daerah Kota Tomohon semakin meningkat dan mampu memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

×
Berita Terbaru Update