Notification

×

Iklan

Iklan

Tiga Stafsus Diduga Terlibat Politik Praktis Diberhentikan Bupati Joune Ganda

Sabtu, 25 November 2023 | 11:21 WIB Last Updated 2023-11-25T09:25:42Z

JOUNE GANDA


MINUT KOMENTAR-Bupati Kabupaten Mianahasa Utara memberhentikan tiga staf khusus lantaran diduga terlibat politik praktis, mereka adalah Boy Rompas, Yonahis Rumambi dan Patris suwu.


Menurut Bupati Joune Ganda, ketiga staf khusus itu bertemu dengan sejumlah petinggi salahsatu partai tanpa berkoordinasi dengan Bupati selaku atasan langsung.


"Sebenarnya persoalan ini sederhana, staf khusus itu diangkat lewat SK Kepala Daerah dan itu adalah kewenangan saya selaku Bupati. Tidak ada penyampaian kepada saya. Jadi tidak ada komunikasi sama sekali. Paling tidak staf khusus harus mampu membawa suasana yang baik dilkngkungan kerjanya. Jadi dengan melakukan langkah-langkah seperti itu, saya anggap mereka perlu dievaluasi karena berada diluar batas kerja sebagai staf khusus tanpa pemberitahuan,"ungkap Bupati pilihan rakyat Kabupaten Minagasa Utara ini.



Sementara itu salahsatu pakar politik di Kabupaten Minahasa Utara yang enggan disebut namanya, mendukung langkah Bupati Joune Ganda dengan memberhentikan staf khusus yang diduga melakukan politik praktis dan tidak sejalan dengan langkah Bupati.



"Namanya juga staf khusus Bupati. Artinya kerja-kerja mereka harus sepengetahuan Bupati yang mengangkat mereka. Harus sejalan dengan Bupati dengan cara mendukung program pemerintah. Kalau tidak sejalan dengan Bupati ya...wajar jika diberhentikan,"tandasnya.


Joppy Senduk



×
Berita Terbaru Update