Notification

×

Iklan

Iklan

Laga Persahaban Tim Polres Minsel Pesta Gol Atas Minsel All Star Maindoka Cetak Hattrick

Senin, 03 Juli 2023 | 20:36 WIB Last Updated 2023-07-04T01:44:15Z

 


AMURANG KOMENTAR - Tim Polres Minsel mengalahkan Minsel All Star dengan skor 6-0 dalam pertandingan Persahabatan,di Stadion Secaba Rindam Merdeka Pondang,Amuramg Timur,Senin sore, (03/07/2023).

Pada awal,babak pertama kedua tim menampilkan permainan menarik dan enak ditonton untuk bisa mencetak gol ke gawang lawan.

Tim Polres Minsel mencoba menunggu untuk melakukan serangan balik cepat dan sempat menciptakan peluang, tetapi bola belum mampu menembus gawang Minsel All Star.

Dengan serangan baru dan cepat Polres Minsel bisa mencetak gol pada menit 27 ,melalui tendangan keras Afix Kurniawan yang memanfaatkan umpan, Muhamad Fadli,dari sayap kiri,sehingga mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk Polres Minsel.
Polres Minsel menambah gol lagi menit 36 di cetak,Ricko Sondakh, setelah mendapatkan bola memantul dari salah satu pemain belakang Minsel All Star dan kedudukan menjadi 2-0 untuk Polres Minsel.

Gol ketiga Polres Minsel, terjadi di menit 32 melalui tendangan keras David Maindoka, yang melewati dua pemain Minsel All Star,

Polres Minsel tetap menampilkan bermain cepat dan menarik.Polres Minsel  berhasil menamba pundi gol  pada menit 40 melalui tendangan Afik Kurniawan,yang lolos sendirian dan berhadapan dengan kiper, sehingga kedudukan menjadi 4-0.

Selanjutnya Polres Minsel menaikkan tempo permainan dan kembali mencetak gol ke gawang
Minsel All Star,melalui tendangan David Maindoka pada menit 43 dan kedudukan menjadi 5-0, masih untuk keunggulan tim Polres Minsel.
Kedudukan unggul untuk Polres Minsel ini bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua,Tim Polres Minsel, justru menambah gol, melalui tendangan kaki kanan David Maindoka, pada menit 84..Kedudukan 6-0 untuk Polres Minsel bertahan sampai,babak kedua berakhir.

Disini terlihat kekompakan dan kekeluargaan antara Tim Polres dan Tim Minsel All Star, tidak hanya terlihat ketika dikantor saja, namun diluar kantorpun kekompakan dengan masyarakat, masih sangat terlihat. Semoga pertandingan persahabatan ini bisa berlangsung dipertandingan selanjutnya.
"Salam Olah Raga, Salam Sportifitas."ujar Waka Polres Minsel Kompol Muhammad Fadli, SIK.

Pencetak Gol tim Polres Minsel : Ricko Sondakh 1 Gol.
Afix Kurinawan 2 Gol.
David Maindoka 3 Gol.

Tim Polres Minsel : Muhamad Fadli,Sandi Kantu,Ricko Sondakh,Frans Butar Butar,Afikx Kurniawan,Bayu Damara ,Gusti,Richart, David Maindoka,Fanly Repi.

Tim Minsel All.Star : Ruddy Jansen,Fanny Polii,Pance Sumarab,Desmon Manuel,Jems Kondoalumang,Moddy Bella,Vendry Rorimpandey,Ferry Sarijowan,Donnie Tutu,David Walukow,Glen.  (Dotu)

×
Berita Terbaru Update