Notification

×

Iklan

Iklan

Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana Berbagi Tali Kasih ke Panti Asuhan Kasih Sayang

Selasa, 13 Juni 2023 | 18:37 WIB Last Updated 2023-06-13T10:37:50Z


MINAHASA KOMENTAR-
Polres Minahasa menggelar anjangsana ke Panti Asuhan Kasih Sayang, Selasa (13/6/2023) di Desa Talikuran Kecamatan Rombongan. 


Kegiatan bertajuk "Bhayangkara Peduli" itu dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Bhayangkara.


Kedatangan Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana SIK SH MM, disambut dengan ucapan selamat datang oleh kepala panti asuhan, Alex Endey Spd Mpd.


Kapolres AKBP Ketut Suryana dalam sambutannya berpesan kepada anak panti asuhan untuk berusaha meraih cita-cita.


"Jangan lupa untuk berdoa ,belajar dan berlatih untuk mengapai cita-cita," kata Kapolres yang memiliki moto, Sedikit bicara banyak kerja.


Dalam kesempatan itu, bantuan sebagai tanda kasih diserahkan oleh Kapolres AKBP Ketut Suryana, Kabag Sumda Polres Minahasa Kompol Sammy Pandelaki, dan Kapolsek Remboken Iptu Elri H Salangka, diikuti Ibu-ibu Bhayangkari Polres Minahasa.


Adapun Bantuan Sembako yang di serahkan adalah, 30 Paket Sembako dan 30 dus Mie Instant dan Kebutuhan lainnya.(nes)


×
Berita Terbaru Update