Notification

×

Iklan

Iklan

2. 500 Personil Polri, Lakukan Pengamanan Ibadah Jumat Agung di Jakarta. 72 Gereja Mendapat Penjagaan Ketat

Jumat, 02 April 2021 | 17:00 WIB Last Updated 2021-04-02T09:00:38Z


JAKARTA KOMENTAR-Pengamanan ketat diberlakukan di 72 Gereja  di Jakarta Barat saat pelaksanaan Jumat Agung, Jumat (2/4/2021)  dan Paskah, Minggu (4/4/2021).

Dilansir dari wartakotalive.com, sebanyak 2.500 personel gabungan dikerahkan untuk melakukan pengamanan di gereja-gereja.

Kapolres Metro Jakarta Barat  Kombes Pol Ady Wibowo mengatakan, di Jakarta Barat ada 120 Gereja.


Sebanyak 47 di antaranya melaksanakan ibadah secara daring atau virtual dan 72 gereja melaksanakan ibadah tatap muka.

"Tentunya yang kegiatan dari kita juga lakukan pengamanan karena di gereja tersebut juga ada umat perwakilan yang hadir di gereja," kata Ady Wibowo, Jumat (2/4/2021).


Dalam pengamanan gereja, pihaknya berkolaborasi dengan kodim 0503 Jakarta Barat dan Pemkot Jakarta Barat.

Serta mendapat dukungan pengamanan dari Polda dan Kodam yang diberikan untuk pengamanan di wilayah Jakarta Barat. 


"Total pengamanan yang ada hampir 2.500 personel yang intens. Itu nanti juga akan ditambahkan kegiatan penambahan, penebalan, berupa patroli skala besar di lokasi lokasi khususnya pelaksanaan kegiatan ibadah di gereja," katanya.


Dalam kesempatan yang sama Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto mengatakan, kegiatan pengamanan sudah sering dilaksanakan baik pengamanan perayaan besar lainnya hingga pengamanan Paskah. 


"Dalam pengamanan ini pihaknya juga telah berkoordinasi baik dari Polres Metro Jakarta Barat maupun kodim 0503 JB sehingga dapat memetakan titik wilayah yang mendapatkan pengamanan," ujar Uus Kuswanto. 


Dandim 0503 JB Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki mengatakan, dalam pengamanan ini mendapat bantuan dari kodam jaya sekitar 1 SSK dan  300 personel dari kodim 0503 JB 


"Pengamanan ibadah jumat agung dan paskah pihaknya juga menurunkan 4 unit Anoa maupun Panther," ucapnya. 


Sementara itu, Gereja Katedral Jakarta saat perayaan Jumat Agung menggelar dua kali ibadah misa, Jumat (2/4/2021).


Manajer Humas Keuskupan Agung Gereja Katedral Jakarta, Susyana Suwadie mengatakan,  misa pertama digelar pada pukul 15.00 WIB. dan misa kedua pukul  18.00 WIB


Saat penyelenggaraan misa, Gereja Katedral Jakarta menerapkan protokol kesehatan ketat dan kapasitas 20 persen jemaah yang hadir dalam tatap muka.


"Hari ini akan dilaksanakan dua kali misa tatap muka disertai daring yaitu di pukul 15.00 WIB dan pukul 18.00 WIB," kata Susyana Suwadie di Gereja Katedral, Jumat (2/4/2021).


Biasanya, pada perayaan Jumat Agung ada  penghormatan salib, Jemaat akan mendekat ke altar dan mencium salib, lalu berlutut, namun, saat situasi pandemi virus corona atau Covid-19, kegiatan itu dilakukan hanya penghormatan salib yang diangkat oleh petugas dari depan.

Gereja Katedral Jakarta juga memastikan Ibadah dilakukan protokol kesehatan ketat.


Kapasitas jemaat yang datang dibatasi hanya 20 persen atau 309 jemaat yang hadir dalam satu sesi.


Mereka harus lebih dulu mendaftar online sebelum mengikuti misa di Gereja Katedral Jakarta.


"Khusus Gereja Katedral jadi kapasitas hanya 309 di mana di dalam Gereja 200 orang dan Plaza Maria sebelah pintu samping gereja 109 orang," ujarnya.


Terkait pengamanan, kata Susyana Suwadie, personel TNI Polri selalu mengamankan situasi di sekitar lokasi gereja katedral sejak, Kamis (1/4/2021).



"Kami semua turut serta menghaturkan beribu terima kasih atas nama Keuskupan Katolik dan Gereja Katedral Jakarta karena begitu besar dukungn untuk mengamankan wilayah seputar gereja Katedral dan gereja-gereja lainnya selama berlangsungnya Tri Hari Suci," ucapnya. 


×
Berita Terbaru Update