Notification

×

Iklan

Iklan

Konsolidasi PDIP di Kelurahan Tinoor Satu dan Tinoor Dua: Menyatukan Kekuatan untuk Kemenangan 2024

Senin, 16 September 2024 | 23:36 WIB Last Updated 2024-09-16T15:36:34Z


TOMOHON KOMENTAR - PDIP Kelurahan Tinoor Satu dan Tinoor Dua menggelar acara konsolidasi penting yang dihadiri oleh sejumlah tokoh partai dan simpatisan setempat. Acara ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas dan mengukuhkan persiapan menjelang Pemilu 2024. Senin (16/09)


Sekretaris DPC PDIP Kota Tomohon, Noldy Lengkong, memberikan apresiasi atas kepemimpinan Caroll Senduk, yang berhasil membawa PDIP meraih 15 kursi di DPRD Tomohon. Lengkong menyebut pencapaian ini sebagai motivasi bagi seluruh kader untuk terus berjuang demi kesejahteraan masyarakat.


“Kita semua adalah petugas partai, dan tugas kita adalah memperjuangkan kesejahteraan rakyat. Kemenangan harus diraih di setiap lingkungan,” tegas Lengkong.


Bendahara DPC PDIP Kota Tomohon, Johnny Runtuwene, menekankan pentingnya konsolidasi ini untuk menyatukan visi dan mengukur kekuatan partai di Kelurahan Tinoor Satu dan Tinoor Dua. Menurutnya, konsolidasi akan menjadi kunci dalam memenangkan Pemilu 2024.


“Konsolidasi ini adalah kesempatan untuk menyatukan visi, sekaligus mengukur kekuatan kita di dua wilayah penting ini,” ujarnya.


Caleg terpilih Mono Turang menyampaikan rasa optimisnya, karena PDIP kini memegang 18 kursi di DPRD, didukung oleh Partai Gerindra. Ia meyakini posisi ini akan memastikan kebijakan untuk kepentingan rakyat bisa diimplementasikan tanpa hambatan.


“Palu sudah di tangan kita, kebijakan untuk rakyat bisa kita tentukan dengan tegas,” kata Turang.


Feky Rumondor, caleg terpilih lainnya, mengajak semua kader untuk terus mendukung perjuangan PDIP di bawah kepemimpinan Caroll Senduk. Menurutnya, konsolidasi ini adalah bagian dari langkah panjang menuju kemenangan.


Ketua DPC PDIP Kota Tomohon, Caroll Senduk. Ia mengibaratkan konsolidasi ini sebagai pemanasan mesin partai menjelang Pemilu 2024, dan menegaskan pentingnya kerja bersama untuk mencapai kemenangan.


“PDIP dikenal sebagai partainya wong cilik, dan kita akan terus berjuang untuk rakyat. Jangan pernah ragu mengajak masyarakat untuk bergabung, karena komitmen kami jelas, mensejahterakan masyarakat Kota Tomohon,” tegas Caroll Senduk.


Acara ini juga dihadiri oleh tokoh PDIP lainnya, termasuk Bernard Lalawi, Panglima CS Tinoor Raya, serta para kader dan simpatisan yang memperkuat semangat kebersamaan partai. Dengan semangat yang tinggi, PDIP Tinoor Satu dan Tinoor Dua siap menghadapi Pemilu 2024 dengan tekad untuk memenangkan kontestasi politik dan membawa perubahan positif bagi masyarakat.

×
Berita Terbaru Update