Notification

×

Iklan

Iklan

SMK Kristen Getsemani Manado, Umumkan Kelulusan Kelas XII Sekaligus Acara Penamatan

Senin, 06 Juni 2022 | 01:56 WIB Last Updated 2022-06-06T03:42:24Z

 



MANADO KOMENTAR - Jumat 3/6.2022, SMK Kristen Getsemani Kota Manado, mengumumkan hasil kelulusan siswa kelas XII, sekaligus menggelar acara penamatan yang bertempat diaula SMK Kristen Getsemani.



Hal tersebut di sampaikan Kepala Sekolah SMK Kristen Getsemani Kota Manado, Drs.Fredy Wurangian.M.Si.kepada awak media komentar.co.id.


"Hari ini, Jumat 3 juni sesuai dengan agenda dinas pendidikan provinsi sulawesi utara adalah hari diumumkan kelulusan kelas XII, karena itu kami mengikuti agenda tersebut, dimana hari ini juga untuk SMK kristen getsemani manado, kami mengumumkan  kelulusan untuk kelas XII, sekaligus dengan dilaksanakan acara penamatan, " Ujar Wurangian.


Menurut Wurangian, dalam acara penamatan ini, kami mengundang orang tua siswa, tokoh-tokoh agama, tokoh-tokoh masyarakat, dan semua ikut hadir dan  dilaksanakan ibadah.


Ia, mengatakan usai penamatan siswa diharapkan mereka tidak melakukan convoi dan kegiatan Coret-mencoret.


"Kami pihak sekolah bekerjasama dengan orang tua siswa, sepakat setelah penamatan selesai, diharapkan siswa yang lulus tidak diperkenankan melakukan konvoi dijalan,  seruan ini diperhatikan oleh para orang tua dan semua siswa kelas XII, selanjutnya acara penamatan boleh berlangsung dengan tertib, aman dan tak ada masalah,"tutur Fredy Wurangian  


Sementara itu, acara penamatan tersebut turut dihadiri kepala bidang SMK dinas pendidikan Sulut,Debby Mamangkey, S.Pd MAP, guru-guru dan siswa kelas XII.


DI-sisi lain, siswa yang dinyatakan lulus ada 65 siswa, namun begitu siswa yang tak lulus adalah  mereka yang tak mengikuti ujian sekolah dan tak melakukan tugas-tugas pelajaran.


"Siswa yang tak lulus sudah diberi kesempatan namun tak datang dalam pelaksanaan ujian,sehingga mereka belum diluluskan." tegasnya 


Di-bagian lain, bagi mereka yang lulus akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi, namun bagi siswa yang lain, akan masuk ke dunia pekerjaan."imbaunya.


*Jovan*


×
Berita Terbaru Update