Notification

×

Iklan

Iklan

Dandim 1310/Bitung Gelar Rapat Evaluasi Kegiatan TMMD ke-111

Rabu, 23 Juni 2021 | 11:22 WIB Last Updated 2021-06-23T03:22:17Z

BITUNG KOMENTAR-Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Benny Lesmana, lakukan evaluasi Fisik dan Non Fisik terhadap program kerja TMMD ke-111 di Kelurahan Kumersot, Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung, Sulawesi Utara (Sulut), Selasa (23/6/2021).


Memasuki hari kesembilan pasca pembukaan TMMD ke-111 Kodim 1310/Bitung, Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Benny Lesmana, mengadakan Rapat evaluasi TMMD. Dihadiri sebagian Perwira yang sesuai dengan jabatan masing – masing dalam program TMMD Ke-111 bertempat di Lokasi TMMD.  


Diketahui, rapat tersebut tidak terlepas dari Program TMMD Ke-111 yang sudah berjalan kurang lebih sembilan hari yang lebih tepatnya Rapat evaluasi kegiatan. Sejauh ini tidak ada kendala dalam pembukaan jalan sepanjang 4.250 Meter. 


Di kesempatan itu disampaikan beberapa masukan-masukan dari masing-masing koordinator, terkait perkembangan program fisik maupun non fisik yang telah dilaksanakan maupun yang masih dalam proses penyelesaian. 


Dalam kesempatan itu, Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Benny Lesmana menegaskan kepada seluruh koordinator yang telah membidangi tugasnya, agar bertanggung jawab sepenuhnya dan kemudian Laksanakan koordinasi yang intens diantara perwira maupun dengan instansi lain bila tugas tersebut menuntut adanya suatu kerjasama. Ia juga menghimbau seluruh personil Satgas TMMD dalam mengerjakan progtam sasaran fisik maupun non fisik tidak dianjurkan memakai sendal atau melepaskam masker.


" Intinya, harus tetap jaga keselamatan saat bekerja dan juga jaga kesehatan," tutupnya.

×
Berita Terbaru Update