Notification

×

Iklan

Iklan

Senin, Andrei Angouw-Richard Sualang, Dilantik Walikota dan Wawali Manado Periode 2021-2024

Sabtu, 08 Mei 2021 | 11:04 WIB Last Updated 2021-05-08T07:43:58Z

Andrei Angouw                                                            Richard Sualang
MANADO KOMENTAR-Senin (10/05/2021), Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokanbey. SE, akan melantik Andrei Angouw dan Richard Sualang (AA-RS) sebagai Walikota dan Wakil Walikota Manado periode 2021-2024, menggantikan GS Vicky Lumentut dan Mor D, Bastian, bertempat di Ruang Mapaluse Kantor Gubernur Sulawesi Utara.

Setelah itu, Walikota dan Wakil Walikota Manado yang baru dilantik, akan mengikuti serahterima jabatan melalui rapat paripurna DPRD Kota Manado bertempat di ruang serbaguna lantai dua Kantor Walikota Manado.

Menurut Sekretaris DPRD Kota Manado Ady Z. Abidin. SH, Rapat paripurna itu akan dihadiri oleh 45 Anggota DPRD, seluruh ASN dilingkup Pemkot Manado dan akan dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Manado Dra. Aaltje Dondokambey.


Kegiatan lima tahunan itu, akan tetap mentaati protokol kesehatan. Itu sebabnya kata Sekwan, selain dilakukan secara tatap muka, serahterima jabatan itu, juga dilakukan secara virtual.

“Rapat paripurna DPRD dalam rangka serahterima jabatan Walikota dan Wakil Walikota, akan dilaksanakan pada Pukul 13. 00, Wita, dan dipimpin oleh Ketua DPRD Ibu. Dra. Aaltje Dondokambey,”tandas Sekwan, Sabtu (08/05/2021) di Manado.

Hal itu dibenarkan Wakil Ketua DPRD Manado Noortje Van Bone, Menurut dia, sebelum mengikuti serahterima jabatan di ruang paripurna, tiga pimpinan dewan akan menghadiri pelantikan Walikota dan Wawali di kantor Gubernur."Semua persiapan untuk paripurna serahterima jabatan sudah tinggal menunggu palaksanaan,"ungkapVan Bone.


Joppy Senduk


×
Berita Terbaru Update