Notification

×

Iklan

Iklan

Ibadah Perdana Walikota dan Wawali AA-RS Bersama ASN Pemkot Manado, Dirangkaikan Dengan HUT KE-50 Walikota AA

Senin, 24 Mei 2021 | 12:22 WIB Last Updated 2021-05-24T04:26:01Z


MANADO KOMENTAR-Hari ini, Senin (24/05/2021, Pemerintah kota Manado menggelar ibadah perdana sejak dipimpin Walikota dan Wakil Walikota yang baru Andrei Angouw. SE dan dr Richard Sualang yang dilantik pada tanggal10 Mei 2021 lalu.



Ibadah yang dilaksanakan di Ruang Serbaguna Kantor Walikota itu, dipimpin Sekum Sinode GMIM Pdt. Dr. Evert A.A. Tangel M.PdK dan dihadiri Ketua TP-PKK  Manado Ny. Irene Angouw Pinontoan, Sekertaris   dr. Merry Sualang Mawardi dan Sekretaris kota bersama Ibu serta pejabat dingkup Pemkot Manado.



Selesai Kotbah Walikota dan Wakil Walikota diberikan kesempatan  menyampaikan kesaksian, yang diawali dengan pemotongan Kue Ulang Tahun serta kleidoskop  berbagai ucapan sehubungan dengan HUT ke-50  Walikota Manado Andrei Angouw AA.



Dalam kesaksiannya, Walikota  AA, menyampaikan perasaannya bersama keluarga sehubungan HUT-nya serta ketika dia bersama Wawali Richard Sualang diberikan kepercayaan oleh masyarakat memimpin Kota Manado.




Dari rasa syukur itu,  Walikota AA menyelipkan berbagai himbauan dan harapan kepada jajaran birokrasi pemerintahan, para pejabat, ASN dan THL agar tetap fokus kepada pekerjaan dan program-program yang sedang dijalankan pemerintah."Ingat...kerja adalah Ibadah. Jadi ketika kita bekerja melayani berarti kita sedang beribadah,"kata Walikota AA.


 

Lewat suka cita di Hari Ulang Tahunnya, Walikota kembali menyentil mengenai pentingnya vaksinasi untuk masyarakat.




"Perogram vaksinasi untuk seluruh masyarakat kota Manado harus berjalan dengan baik, karena ini adalah sesuatu yang wajib untuk disukseskan. Kita semua tentu menginginkan agar kota Manado terbebas dari virus c-19. Karena jika kita semua sehat, maka ekonomi akan kembali mormal, dan PAD kita akan semakin bergerak naik,"ujar Walikota AA.





Mengingat situasi dan kondisi saat ini masih terkait dengan wabah Covid-19, maka ibadah ini dilakukan dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan guna pencegahan penyebaran Vovid-19.



Walikota lalu menjelaskan, bahwa para pejabat yang tidak hadir secara fisik, berarti mengikuti rapat ini secara Online/Virtual yang dilakukan dengan menggunakan teknologi Video melalui Aplikasi Zoom yang diakses pada Handphone/Laptop dari tempat  masing-masing.


Joppy Senduk

×
Berita Terbaru Update