Notification

×

Iklan

Iklan

Kejari Poso Tetapkan Mantan Kades Katu Sebagai Terangka

Selasa, 02 Maret 2021 | 16:34 WIB Last Updated 2021-03-02T08:34:02Z


POSO KOMENTAR-Kejaksaan Negeri (Kejari) Poso sepertinya tidak main-main buktinya mantan Kepala Desa (Kades) Desa Katu Kecamatan Lore Tengah inisial FL  ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penyalagunaan  Dana Desa (DD)untuk Pembangunan Jembatan, Jalan Usaha Tani ,dan Plat Duicker Tahun anggaran 2019.


Kepala tindak pidana khusus  Hazairin,SH di temui media ini (2/3/2021) mengatakan " bahwa  dari laporan masyarakat  kita langsung menindak lanjuti, dari hasil penyelidikan dan penyidikan di temukan fakta dugaan penyimpangan dari  pengolaan keungan itu" .sebutnya. 


Dan dalam laporan  keuangan Desa itu,di sebutkan  realisasinya 100 persen yang mengindikasikan  dan mengartikan  pekerjaan itu selesai.ungkapnya.


Begitu kita cek tidak sesui dengan laporan realisasinya dan dari selisih  yang kita lihat di lapangan  ada indikasi  kerugian negara  kurang lebih 600 juta. 


Yang pastinya kita masih usulkan ke pihak inspektorat untuk gandeng mengaudit  pembukuan keuangannya


Karena indikasinya kuat kita juga telah mengamankan uang  38 juta dan mobil   tersangka  karena terindikasi  pembelian mobil ini  di gunakan dari hasil dugaan penyalagunaan  dana Desa katu.


Reporter : Victor Mintalili,Biro Poso

Editor :Johnny Inkiriwang



061065



Baku Tembak, Satu Anggota Satgas dan Dua Anggota MIT Poso Meninggal

 

POSO KOMENTAR-Aksi baku tembak antara Tim Satgas Madago Raya dan kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso di wilayah perbatasan Parimout dan Poso, menyebabkan satu anggota Satgas dan Dua anggota MIT Poso meninggal dunia.


Aksi baku tembak itu terjadi di pegunungan Adole, desa Tambarana, pada Senin petang 1 Maret 2021 pada pukul 18.44 WITA. Data informasi sementara yang didapat dari pesan berantai itu, dikabarkan satu personil Kogabsus Praka Dedi Irawan meninggal dunia.


Sedangkan dari dua DPO anggota MIT Poso yang tertembak baru satu jenazah yang teridentifikasi, diketahui bernama Alvin alias Mus'ab sementara satu jenazah ditemukan didasar jurang, diduga terjatuh setelah diberondong tembakan.


Untuk jenazah Praka Dedi Irawan, anggota Tim yang tergabung dalam operasi Madago Raya saat ini masih disemayamkan di RS Wirabuana, Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.


Sampai berita ini diterbitkan, Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol Abdul Rakhman Baso dan Kabid Humas Polda Sulteng, Kombes Pol Didik Supranoto belum menjawab konfirmasi media ini terkait dengan informasi kontak tembak itu.


Reporter : Victor Montalili Biro Poso

Editor : Johnny Inkiriwang


×
Berita Terbaru Update