Notification

×

Iklan

Iklan

KETUA DEWAN MEMBISU TERKAIT KEGIATAN ORIENTASI TUGAS DEWAN BOLMUT

Kamis, 23 Januari 2020 | 13:54 WIB Last Updated 2020-01-23T06:01:10Z


BOLMUT KOMENTAR.  Anggota DPRD Kabupaten Bolmong Utara mengikuti Orentasi dan Pendalaman Tugas sebagai Anggota Dewan masa bhakti periode 2019 -  2024 di Manado selama 4 hari, (20 s/d 24 /1-2020).

Namun sangat disayangkan Ketua DPRD Bolmut, Franky Chendra, melakukan aksi tutup mulut alias membisu saat dikonfirmasi awak media terkait kegiatan Orientasi dan Pendalaman Tugas Dewan Bolmut yang diikutinya.

Beberapa kali dimintakan waktu dan konfirmasi langsung kepada Ketua Dewan, Franky Chendra, namun yang bersangkutan hanya memandang awak media dengan tatapan mata kebingungan tanpa mengatakan sepatah katapun.

Entah apa yang ada dalam benaknya, membuat awak media ini bingung dan berpikir apakah sang Ketua Dewan tidak paham dengan kegiatan yang sedang diikutinya, atau ada hal lain yang tidak mau diekspose media terkait kegiatan orientasi dan pendalaman tugas anggota Dewan Bolmut.

Secara terpisah, DR. Paulus Tamaka, Kaban BPSDM Sulawesi Utara, menjelaskan;  Kegiatan Orientasi dan Pendalaman Tugas Dewan Bolmut merupakan kerja sama antara BPSDM Sulut dan Sekertariat Dewan Bolmut.

Jadi anggaran pelaksanaan dari sekertatiat  Dewan Bolumut dan pihak BPSDM Sulut menyiapkan nara sumber 3 orang  yang telah bersertifikat melakukan Training of Trainer.

Lanjut, Tamaka, Orientasi dan Pendalaman Tugas Dewan sangat penting dilakukan sebelum aggota dewan melakukan tugas-tugas lainya seperti Bimbingan Teknis dan yang lainnya. Orientasi ini hanya sekali dilakukan selama masa periode tugas sebagai anggota Dewan.

Menurut, Tamaka,  pelaksanaan Orientasi dan Pendalaman Tugas Anggota Dewan Bolmong Utara harusnya dilakukan Tahun 2019 lalu, sebagai mana Dewan Kabupaten / Kota lainnya di Sulut.

Namun diduga ada kendala penganggaran ditahun 2019 lalu yang belum tertata pada APBD 2019, sehingga agenda ini tidak dilaksanakan pada Tahun 2019 lalu. Ini hanya dugaan saja, tambah Tamaka.

Sangat disayangkan pihak Dewan Bolmut baik jajaran Ketua Dewan, dan sekertariat Dewan belum  memberikan penjelasan resmi mereka terkait kegitan ini. ( jansen)

×
Berita Terbaru Update