Notification

×

Iklan

Iklan

PUTRA-PUTRI TERBAIK BEKASI UKIR PRESTASI DI OSN 2019

Selasa, 02 Juli 2019 | 18:27 WIB Last Updated 2019-09-15T15:54:28Z


MANADO KOMENTAR.  Putra-putri trebaik Kota Bekasi meraih sukses pada OSN (Olimpiade Sains Nasional) 2019 jenjang SMA yang diikuti 685 orang dalam ujian teori maupun praktik Selasa (2/7-2019) di Manado, Sulawesi Utara.

Mereka yang  bertanding untuk sembilan bidang lomba, yaitu Fisika (79 peserta), Kimia (74 peserta), Biologi (77 peserta), Matematika (77 peserta), Astronomi (72 peserta), Geografi (77 peserta), Kebumian (77 peserta), Komputer/Informatika (75 peserta), dan Ekonomi (77 peserta).

“Sebelumnya, siswa siswi Kota Bekasi  telah lolos seleksi dalam Olimpiade Sains Kota/Kabupaten (OSK). Kemudian diseleksi lagi dalam Olimpiade Sains Provinsi (OSP) pada 9 sampai 10 April 2019.” ucap Asep Jamal kepala Sekolah SMAN 14 Minggu, (7/7/2019).

Alhamdulillah putra/putri terbaik Kota Bekasi akhirnya dapat mengukir prestasi di OSN Manado 2019.

Berikut Perolehan Medali Kota Bekasi :
SMA Negeri  1: 1 perunggu fisika, 1 perunggu biologi, 1 perak ekonomi

SMA Negeri 2: 2 emas geografi,
SMA Negeri 4: 1 emas astronomi
SMA Negeri 5: 1 perunggu informatika, 1 perak astronomi
SMA Negeri 14 : 1 perak astronomi

"SMAN 14 Bekasi juga dengan wakilnya Ananda Mahbubi memperoleh perak di bidang Astronomi pada OSN Manado 2019. Semoga prestasi ini bisa diteruskan untuk OSK-OSP-OSN tahun-tahun yang akan datang dan dapat meraih prestasi yang lebih,” ucap (jansen.)
×
Berita Terbaru Update