Notification

×

Iklan

Iklan

JELANG PENETAPAN CAGUB-CAWAGUB, NASDEM PAMER KEKUATAN. TANGKAU OPTIMIS MENANG DI PILGUB SULUT

Selasa, 18 Februari 2020 | 22:53 WIB Last Updated 2020-02-18T15:02:12Z

MANADO KOMENTAR-Berbagai spekulasi para pakar politik Sulut terus mengemuka terkait siapa yang bakal diusung Partai Nasdem ke pentas politik, Pemilihan Gubernur Sulut tanggal 23 September  2020 mendatang.

Menariknya, nama seperti DR. Ir. Godbless Sofcard Vicky Lumentut. SH. M.Si, DEA, (GSVL), Vonny Aneke Panambunan (VAP) dan Elly Lasut (E2L) ramai dibicarakan di berbagai ruang public, sebagai bakal calon kuta mendapatkan bendara Nasdem, meskipun pihak DPP-Partai Nasdem belum mengeluarkan Surat Keputusan (SK), mengenai siapa yang bakal mendapatkan bendera Partai Nasdem ke Pilgub tahun ini.

Hal itu kemudian mendapat tanggapan kader partai Nasdem Manado Frederik Tangkau. Menurutnya, dari beberapa nama yang sedang memjadi pembicaraan tentu memiliki peluang yang sama, karena yang menentukan adalah Surya Paloh selaku Ketua Umum Partai Nasdem.

Dijelaskan Tangkau, DPP Partai Nasdem pasti memberikan Surat Keputusan (SK)  untuk bertarung ke-Pilgub Sulut kepada kader yang benar-benar elektabilitasnya paling tinggi.

“Saya kira Pak Ketum Surya Paloh sangat selektif untuk mengeluarkan SK. Beliau juga piawai dalam menentukan kadernya yang akan mengikuti pemilihan Kepala Daerah. Apalagi untuk pemilihan tingkat propinsi atau pemilihan Gubernur,”kata Tangkau kepada komentar, Selasa (18/02/2020), di Kantor DPRD Manado.

Dijelaskan Tangkau, bahwa kepiawaian Ketum Partai Nasdem Surya Paloh mampu dibuktikan,  di tiga Pemilihan Gubernur yang sudah diikuti dan hasilnya sangat memuaskan. Dimana Partai Nasdem mampu menempatkan 8 kadernya sebagai Gubernur, serta 195 kader yang terpilih sebagai Kepala Daerah di Kota dan Kabupaten se-Indonesia serta tiga Menteri.

“Saya yakin, kader yang akan diikutsertakan ke-Pilgub Sulut adalah kader yang memiliki potensi kuat untuk menang. Gerakan anti mahar yang dicetuskan Partai Nasdem akan sangat mempengaruhi pemilih atau masyarakat Indonesia, khususnya lagi masyarakat Sulut,”ujarnya.

Dia kemudian menyebutkan bahwa ada enam kekuatan partai nasdem di Sulut. Yang pertama, DR. Ir. GS Vicky Lumentut. SH. M.Si. DEA, Walikota Manado dua periode, Vonny Aneke Panambunan Bupati Kabupaten Minut dua periode, Drs Max. J .Lomban, Walikota Bitung., Ibu Felly Estelita Runtuwene, Ketua Komisi IX DPR-RI, Tatong Bara Walikota Kotamobagu dan Elly Lasut yang dua kali terpilih sebagai Bupati Kabupaten Talaud.

Meski tidak menyebut nama, siapa yang bakal menerima SK untuk pencalonan Gubernur Sulut. Tapi kata Tangkau, SK nantinya akan jatuh digenggaman salahsatu kader terbaik Sulut itu.
“Tidak etis dong, kalau saya sebut nama. Kan SK-nya belum ada. Kita tunggu saja. Siapapun yang mendapatkan SK akan kami dukung sepenuhnya,”tandas Anggota DPRD Kota Mnaado ini.(jose)

×
Berita Terbaru Update