Notification

×

Iklan

Iklan

ANGKASA PURA BERI PERHATIAN KHUSUS KEPADA DESA PULISAN

Selasa, 18 Februari 2020 | 18:21 WIB Last Updated 2020-02-18T10:21:50Z



SULUT KOMENTAR.   Angkasa Pura I memberi perhatian khusus kepada Desa Pulisan, Kecamatan Likupang Kabupaten Minahasa Utara dalam rangka menunjang sektor pariwisata di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang.

Bertempat dihalaman kantor Angkasa Pura Cabang Manado, kompleks Bandara Sam Ratulangi (18/2-2020), oleh Direktur SDM Angkasa Pura,
Adi Nugroho, meresmikan gedung pusat Angkasa Pura Cabang Manado dan menyerahkan hibah bangunan Restroom di pantai Pulisan kepada Desa Pulisan.

Menurut , Minggus Gandegui, General Manager Angkasa Pura-I (AP) Manado, pembangunan Restroom di pantai Pulisan sebagai bentuk komitment AP terhadap program pemerintah Propinsi Sulawesi Utara dalam pengembangan KEK Likupang.

Jadi sebelum KEK Likupang dibangun, pihak AP mengantisipasi sejaka awal dalam memajukan pariwisata di lokasi pantai Pulisan, agar wisatawan merasa nyaman dengan fasilitas Restroom bertaraf hotel Bintang Lima.

Bahkan menurut Minggus, fasilitas Restroom tersebut dilengkapi dengan fasilitas shower baik didalam ruangan maupun diluar ruangan, agar setiap pengunjung yang selesai mandi dipantai boleh membilas badannya dengan shower. Konstruksi bangunan dan perlengkapan dirancang khusus anti karat mengingat letaknya dekat pantai. Jelas Minggus, sapaan akrabnya.

Tidak hanya bantuan berupa fisik bangunan, pihak AP, juga memberi bantuan pendampingan modal bergulir  dengan bunga sangat kecil hanya 3 % /tahun, kepada warga desa Pulisan. Dana CSR ini untuk mengembangkan usaha warga disektor pariwisata.

Sjianet Markus, Plt. Hukum Tua Desa Pulisan, usai menerima secara simbolis bangunan Restroom dari Angkasa Pura, mengaku sangat bersyukur dan berterima kasih atas perhatian pimpinan perusahaan Angkasa Pura dengan pembangunan Restroom ini.

Kedepan Pemerintah desa akan bekerja sama dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) untuk mengelolah Restroom tersebut, agar penggunaan dan perawatan tetap terjaga sehingga memberi manfaat baik kepada wisatawan dan terutama masyarakat Desa Pulisan. Jelas Sjianet.

Kedepan baik Pemerintah Desa Pulisan dan Angkasa Pura akan terus menjalin kerja sama, karena sektor pariwisata telah menjadi penggerak ekonomi warga desa Pulisan. Dengan demikian diharapkan akan meningkatkan kedatangan wisatawan di Bandara Sam Ratulangi yang dikelolah Angkasa Pura.(jansen)

×
Berita Terbaru Update