Notification

×

Iklan

Iklan

JAJARAN PT AIR MANADO GELAR KERJA SOSIAL. ANGKAT ECENG GONDOK DANAU TONDANO

Minggu, 26 Januari 2020 | 22:25 WIB Last Updated 2020-01-26T14:25:51Z
MINAHASA KOMENTAR-Direksi PT Air Manado, Sabtu, (25/01/2020), menggelar kegiatan Kerja Bakti pengangkatan Eceng Gondok di Danau Todano Minahasa.

Kegiatan sosial itu, dipimpin langsung Direktur Utama PT Air Manado Otniel Kojansouw, bersama, Direktur Umum James Karinda. SH, Direktur Teknik Jan Wawo. SE, Prescom Albert Wuisang serta Kepala Bagian Humas Joshua Rantung serta jajaran PT Air Manado.

Menurut Dirut Ir Otniel Kojansouw, kegiatan itu, adalah bentuk kepedulian jajaran PT Air Manado dalam melestarikan Danau Tondano, sebagai salahsatu obyek wisata di Sulawesi Utara.


"Ini adalah bentuk kepedulian seluruh jajaran PT Air Manado, guna  melestarikan Danau Tondano, sebagai salahsatu obyek wisata di tanah nyiur melambay,”kata Kojansouw, disela-sela kegiatan itu.

Ditempat yang smaa, Direktur Umum (Dirum) PT Air Manado, James Karinda. SH mengatakan, bahwa kegiatan bersih-bersih eceng gondok di Danau Tondano, diharapkan dapat menjadi gambaran bagi masyarakat yang ada di pesisir Danau Tondano, termasuk masyarakat Remboken, untuk menjaga kelestarian Danau sebagai asset pariwisata Sulawesi Utara, lebih khusus masyarakat Kabupaten Minahasa.



"Mari kita jaga aset bersejarah tanah leluhur yang kita cintai bersama ini, dengan cara menjaga, sekaligus memelihara seluruh fasilitas yang ada. Sekaligus melestarikan danau tondano sebagai tempat pariwisata. Kerja sosial PT Air Manado ini, akan kami jadikan sebagai agenda rutin PT Air Manado.,”tandas Karinda.( jose)




×
Berita Terbaru Update