Notification

×

Iklan

Iklan

USAI DILANTIK ANGGOTA DPRD MANADO, SIK BERIKAN KESAKSIAN MENGEJUTKAN LEWAT IBADAH SYUKUR

Rabu, 14 Agustus 2019 | 22:32 WIB Last Updated 2019-08-14T14:32:58Z

MANADO KOMENTAR-Politisi pendatang baru Suharto Ishak Kiu yang diusung warga Tikala-Paal Dua, tadi siang Rabu (14/08/2019) secara resmi menyandang predikat  Anggota Dewan yang terhormat. Itu karena SIK bersama 39 Calon Anggota DPRD Manado telah dilantik oleh ketua Pangadilan negeri Manado, bertempat di Ruang serbaguna, Kantor Walikota Manado.
Didampingi Istri tercinta, SIK memberikan kesaksiannya lewat Ibadah yang digelar dikediamannya, dan dihadiri oleh pengurus DPC-Partai Gerindra Manado.

Dihadapan ratusan Jemaat Gmim Golgota, SIK mengaku, bahwa dirinya tidak mengira bisa terpilih sebagai salahsatu Anggota DPRD Manado. Lantaran di Dapil Tikala-Pal Dua ada puluhan politisi yang ikut dalam kontesasi Pileg 17 April 2019 lalu.
"Terus terang, sampai saat ini, saya tidak percaya bisa berdiri sejajar dengan 39 Politisi ternama di Dewan kota Manado yang dilantik tadi siang. Tapi begitulah rancangan Tuhan. Tidak ada satu manusiapun yang dapat menghalangi apa yang sudah ditetapkan Tuhan,”ujar SIK yang disambut suka cita Jemaat yang hadir dengan tepukan tangan.

SIK pun mengaku, bahwa  dalam perjalannnya menuju Gedung Tikala, terlalu banyak rintangan yang dia lewati. Tetapi karena semangat untuk menjadi wakil rakyat sangat kuat, diapun terus maju menembus berbagai ritangan sampai pada perhitungan suara. Diceritakan SIK, sebenarnya dirinya sempat ragu untuk terus maju. Tetapi keraguan itu katanya, hilang lantaran dukungan Doa dari sang Istri serta support yang diberikan oleh Timses yang setia mendampinginya hingga pada hari pelantikan.
"Saya anggap semua rintangan adalah ujian. Saya harus terus maju dengan meninggalkan keragu-raguan. Tuhan tidak suka dengan orang yang ragu-ragu. Saya percaya Tuhan menyayangi saya dan keluarga. Itu sebabnya saya harus percaya. Tuhan pasti membela saya,”ungkapnya.
Diakhir kesaksiannya, SIK mengatakan, bahwa tujuan untuk menjadi wakil rakyat adalah untuk membela kepentingan rakyat.”Saya sudah berjanji kepada warga di Tikala-Pal Dua, “Saya akan menjadi berkat bagi banyak orang”. Saya akan berjuang untuk memenuhi janji itu.  Semoga semua diperkenankan Tuhan,”tandas Politisi partai Gerindra ini.(jose)

×
Berita Terbaru Update