Notification

×

Iklan

Iklan

Asisten 1 Kab Bolmong bersama seluruh ASN Setda Bolmong kerja bakti di sekitaran kantor Bupati Bolmong.

Jumat, 23 Agustus 2019 | 08:53 WIB Last Updated 2019-08-23T01:43:58Z
BOLMONG-KOMENTAR,.Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow dalam hal ini seluruh ASN Sekretariat Daerah dan Dinas yang berkantor di sekitaran kantor Bupati Bolmong tanpa terkecuali melaksanakan kerja bakti di sekitaran Kantor Bupati Bolmong.

Kerja Bakti yang di lakukan Jumat (23/08/19) dipimpin langsung oleh para Asisten Setda Kabupaten Bolaang Mongondow, asisten 1, B.
D.Panambunan, SE bersama Asisten 2, Ir. Yudha Rantung dan Asisten 3, Drs. Azhari Sugeha serta seluruh Kabag dan staf tampak bekerja sama dalam kegiatan ini.

Kerja bakti ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan menggalakkan budaya kebersihan lingkungan di Kabupaten Bolaang Mongondow. Dihimbau juga kepada masyarakat terutama generasi muda untuk selalu peduli terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Pak Panambunan mengatakan,"  kegiatan ini perlu ditingkatkan, harus dimulai dari diri kita sendiri. Karena jika kesadaran kebersihan tidak dari diri kita maka dimana2 sampah pun akan sembarang dibuang.Mari belajar dan melatih diri jadi Sadar bersih. Karena kebersihan adalah sebagian dari iman." Ujarnya.

Selanjutnya ditambahkan oleh Kabag TUP, Humas dan Protokol yang baru, Seriyanto, ST mengatakan, " kegiatan ini adalah
Menindaklanjuti Peringatan dan Perintah Pimpinan Daerah dan Bpk Sekda  terkait Kebersihan Lingkungan Kantor dan Sekitarnya termasuk kebersihan Selokan- selokan yang ada, agar Semua Pimpinan DKPD/Kabag/ Camat termasuk Instansi Vertikal dan Jajarannya Untuk Melakukan Tindakan dan Aksi Kebersihan di Lingkungan masing- masing dan khusus kepada Dinas Lingkungan Hidup Agar Mengangkut Tumpukan- tumpukan Sampah termasuk yang ada di Lingkungan Kantor Bupati selanjutnya diangkut ke TPA di Desa Inuai Kec Passi Barat.
Pelaksanaan Kebersihan Lingkungan ini Sekaligus Mengantisipasi Penilaian "KABUPATEN SEHAT" yang akan dilaksanakan tanggal 18 September 2019 oleh Tim Penilai Kabupaten/ Kota Sehat Provinsi.(val)
×
Berita Terbaru Update