Notification

×

Iklan

Iklan

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Sambangi Kota Bitung

Kamis, 18 Juli 2019 | 21:56 WIB Last Updated 2019-07-18T13:56:32Z

 
BITUNG KOMENTAR-Sekretaris Daerah Kota Bitung DR. Audy Pangemanan menyambut kunjungan Studi Banding Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bertempat di Balai Pertemuan Umum, Kantor Wali Kota Bitung. Kamis (18/7) siang.

Dalam sambutannya Pangemanan menyampaikan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas tuntunanNya sehingga rombongan studi banding pemerintah Provinsi Jawa Tengah boleh tiba di Kota Bitung tercinta ini.

"Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat kota Bitung mengucapkan selamat datang dan juga berterima kasih kepada Wakil Gubernur bersama jajaran Pemerintahan Provinsi Jawa Tengah karena telah memilih Kota Bitung sebagai Lokasi Pusat dilaksanankannya studi banding terkait program Tali Kasih," sambut Pangemanan

Lanjutnya, Program yang sudah dijalankan atas komitmen bersama pemerintah kota untuk membantu serta melindungi pekerja rentan disektor informal sehingga mereka tidak diwajibkan untuk membayar iuran BPJS Ketenagakerjaan selama jangka waktu satu tahun, lewat pembayaran iuran yang diambil dari tambahan penghasilan pegawai ini berdasarkan Peraturan Walikota Nomor 69 Tahun 2018 dan bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan adalah merupakan program pemerintah daerah pertama di Sulawesi Utara

"bahkan di Indonesia yang diharapkan boleh menjadi contoh bagi daerah lain sebagai bentuk perhatian bagi seluruh lapisan masyarakat yang berekonomi lemah, yang menimbulkan rasa senasib seperjuangan, Torang semua bersaudara," jelasnya

Pangemanan berharap kunjungan studi banding ini menjadi media yang stretegis untuk saling berbagi informasi yang jelas dan akurat, saling memberi masukan dan lebih memantapkan langkah dalam memaksimalkan terselenggaranya layanan jaminan sosial sebagaimana yang kita harapkan bersama lewat Ide

"Program Tali Kasih ini untuk meningkatkan rasa persaudaraan, serta dapat diikuti oleh seluruh kabupaten/kota yang ada di Indonesia untuk dapat dilaksanakan dan diviralkan sehingga dapat membuat rasa persatuan dan kesatuan bangsa kedepan akan semakin erat lagi," pungkasnya

Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Tajyasin mengatakan Program Tali Kasih di Kota Bitung adalah sebuah inspirasi serta menjadi bahan pembelajaran untuk dapat diterapkan, "sehingga manfaatnya tidak hanya bersifat sementara tetapi bisa dirasakan langsung oleh para penerima bantuan Tali Kasih yang ada di Provinsi Jawa Tengah Tengah," tandasnya

Turut hadir, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Jawa Tengah, Wika Bintang, Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jateng DIY Moh Triyono, Se,MM, KCP BPJS Ketenagakerjaan Bitung, Widi Astri Aprilia Nia, PPS BPJS Ketenagakerjaan Cabang Manado Hamyuliawati Hamza, Kepala Perangkat Daerah Kota Bitung, serta seluruh Rombongan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
×
Berita Terbaru Update