Notification

×

Iklan

Iklan

SEJUMLAH KEPALA DESA KELOLAH DANA DESA SESUAI JUKNIS

Kamis, 13 Juni 2019 | 18:03 WIB Last Updated 2019-06-13T10:03:40Z
MINAHASA KOMENTAR–Dana desa yang sudah dicairkan lewat rekening Kas sejumlah desa di Kabupaten Minahasa, mulai mulai dikelolah sesuai dengan program usulan pembangunan dimasing-masing desa.

Buktinya, di Desa Sendangan Satu Kecamatan Sonder melalui Hukum Tuanya Swingly Wangko dan Desa Kayuuwi Satu dengan Hukum Tuanya Meky Mamesah, SH juga Hukum Tua Kanonang Empat Jemmy Pinatik langsung bergerak guna suksesnya program bangun desa di tahun 2019 berjalan ini.

“Dana yang sudah berada di kas Desa akan dimemanfaatkan sesuai peruntukkannya. Apalagi, untuk pemanfaatan dana ini sudah jelas tertuang lewat RABS yang sudah tersusun dengan melibatkan instansi tehnis dalam hal ini Dinas PU dan Tata Ruang. Begitupun untuk  program non fisik semuanya sudah ada aturan terkait penggunaannya,”ungkap Mamesah, Wangko dan Pinatik.

Ditambahkan ketiga hukum tua itu,  program fisik yang dilakukan saat ini tinggal melanjutkan program fisik yang belum tuntas di tahun 2018.Namun begitu, ada pembangunan fisik yang pengerjaannya baru di mulai di tahun 2019.

“Kami berharap, lewat pengerjaan bangunan fisik di tahun 2019 berjalan ini bias berjalan sesuai harapan. Cuma memang, masalah cuaca sering mengalami kendala,”ungkap para kuntua tersebut. (Ferry Otta)
×
Berita Terbaru Update