Notification

×

Iklan

Iklan

WALIKOTA MANADO GSVL TERIMA PENGHARGAAN INDONESIA INNOVATION AWARD 2019

Kamis, 25 April 2019 | 23:30 WIB Last Updated 2019-04-25T16:24:52Z

JAKARTA KOMENTAR-Pemerintah kota Manado dibawa kepemimpinan Walikota dan Wakil Walikota Manado DR. Ir. GS Vicky Lumentut, SH, M.Si. DEA dan Mor D Bastian, SE, kembali menerima penghargaan, yang diterima langsung Walikota Manado Vicky Lumentut. (GSVL).

Kali ini, Pemerintah kota Manado, menerima penghargaan lewat Indonesia Innovation Award 2019 bersama 7 Walikota lainnya. Disampaikan Walikota GSVL, penghargaan yang diterima lewat Indonesia Innovation Award 2019 itu didapat lewat kerja keras yang dilakukan oleh Tim Portal Analisa Data Berbasis peta PANADA.

“Puji Tuhan. karena hasil kerja keras, kerja cerdas dari kawan-kawan di BIG Data Bapelitbang dan SKPD, terkait lnovasi PANADA (Portal Analisa Data Berbasis peta), dalam pengelolaan Pemerintahan berbasis Elektronik sejak tahun 2016, dengan tujuan  layanan data berbasis peta dengan mudah dan cepat, untuk dimanfaatkan oleh publik (stakeholder) kita boleh kembali menerima penghargaan,”kata GSVL, Kamis (25/04/2019) usai menerima penghargaan tersebut bertempat di Grand Ballroom The Fairmont Hotel, Jakarta.


Walikota mengaku bersyukur dengan penghargaan tersebut. “Jadi kami boleh menjadi salah satu pemenang lnovasi layanan Pemda tahun 2019 dan maalm ini dapat penghargaan lndonesia inovation Award 2019. Makase banyak kawan-kawan di pemkot Manado yang kreatif dan wargaku Manado yang hebat dan cerdas. Ayo kawan-kawan Pemkot jangan puas dan lelah untuk terus berkreasi dan berinovasi karena torang sudah masuk revolusi lndustri 4.0. Jangan torang tatinggal dengan Smart City lainnya. (jose)

×
Berita Terbaru Update