Notification

×

Iklan

Iklan

Harga Kopra Anjlok, Wenny Warouw Desak Pemprov Sulut Tetapkan Regulasi Harga

Selasa, 20 November 2018 | 10:26 WIB Last Updated 2018-11-28T02:30:10Z
Komentar.co.id Manado - Anggota komisi III DPR RI Wenny Warow mendesak Pemprov Sulut untuk segera membuat usulan regulasi harga kopra dan cengkih guna guna mengatur kestabilan harga di tingkat pasaran.

Hal tersebut menurut politisi Gerindra ini dikarenakan selama ini harga komoditi andalan Sulut tersebut tak menentu bahkan cenderung menurun tajam yang berdampak pada pendapatan ekonomi petani.

Warouw menambahkan, saat ini regulasi tembakau sudah diatur oleh pemerintah. Untuk itu dirinya  mendesak regulasi cengkeh dan kopra ditetapkan.

” Itu harus diatur, masa undang-undang tembakau regulasinya sudah diatur, kenapa cengkeh dan kopra tidak bisa, saya sudah usulkan itu dan minta kemarin,” kata WW kepada sejumlah awak media baru - baru ini di Manado..

Lanjutnya mengungkapkan  dirinya telah meminta pemerintah Propinsi Sulut agar  dapat dibuatkan  konsep serta  kajian akademis agar bisa diperjuangkan ke pemerintah pusat.

” Saya sudah minta tolong kepada bapak Gubernur untuk di bantu buatkan konsepnya, naskah akademisnya dari Sulut, saya masukan di badan legislasi supaya itu masuk dalam rancangan kedepan kemudian cengkeh, kopra dan perikanan diatur,”  terang Warouw. (stem/*)
×
Berita Terbaru Update