Notification

×

Iklan

Iklan

Sambangi Konstituen Di Desa Talikuran Induk, Wenny Lumentut Disambut Sukacita Warga

Minggu, 06 Mei 2018 | 03:58 WIB Last Updated 2018-05-05T19:58:43Z
Komentar.co.id Sonder - Kedatangan WakilKetua DPRD Sulut Wenny Lumentut (WL) menemui konstituen di Desa Talikuran Induk Kecamatan Sonder Minahasa dalam rangka  masa reses I tahun 2018,  seolah menjadi pengobat rindu masyarakat  yang ingin bertatap muka sekaligus  menyampaikan aspirasinya.

Lumentut memang dikenal dekat dengan masyarakat  Desa Talikuran Induk jauh sebelum dirinya menjadi anggota parlemen dan banyak membantu warga setempat.

“ Masyarakat  disini sangat  mengharapkan bantuan pemerintah untuk pembangunan tanggul sungai di Desa kami. Dulu memang sudah  ada pembangunan, namun hanya sampai di Desa Tounelet  tidak sampai di Desa Talikuran Raya. Begitupun jalan yang menghubungkan SD Inpres ke jalan Rambunan sepanjang  300 meter serta akses jalan menuju lokasi peternakan dari Desa Talikuran I menuju ke pekuburan yang butuh perhatian pemerintah untuk dilakukan perbaikan. “ ujar Ventje Tenda warga setempat.

Disamping itu menurut  Tenda, masyarakat  butuh bantuan pengadaan  traktor  guna membantu petani mengolah lahan perkebunan yang ada di desa tersebut.
Selain itu kekhawatiran  warga dengan  keberadaan sungai yang dipenuhi sampah,  terlebih ketika sungai meluap bahkan sudah menggenangi kolam milik petani.

Menanggap aspirasi masyarakat tersebut WL mengakui permasalahan  serupa banyak ditemui di daerah-daerah lain yang harus menjadi fokus perhatian pemerintah daerah dalam menggerakan perekonomian rakyat. Namun dia berharap  usulan yang disampaikan tersebut dibuat dalam bentuk proposal dan akan diperjuangkan melalui dinas terkait
“ Pemerintah memiliki mekanisme setiap perencanaan, pengalokasian ,maupun penggunaan dana.  Karena itu akan dilihat dimana kewenangan Propinsi maupun kewenangan Kabupaten/Kota. “  jelas WL 
Meski demikian dirinya akan berjuang memfasilitasi aspirasi  yang disuarakan masyarakat  ke Instansi  yang menangani permasalahan tersebut.

“ Untuk aspirasi terkait tanggul sungai, saya akan bantu mediasi ke Balai Sungai namun harus didukung proposal dari pemerintah Desa. Silahkan disampaikan langsung ke saya dan saya akan kawal. Sebab kalau dilakukan dengan baik saya yakin akan dialokasikan. Karena  kalau kita hanya bicara namun tidak berbentuk okumen dalam penyusunan program , sulit dialokasikan karena tidak ada data. Jadi semua aspirasi yang disampaikan tadi  segera dibuat dalam bentuk proposal, nanti kami di DPRD yang akan mengawal untuk disampaikan ke instansi terkait bilamana itu kewenangan Propinsi. Demikian pun bilaman itu menjadikewenangan Kabupaten, akan disampaikan ke Bupati. " tandas Ketua DPD Gerindra Sulut ini.

Pada kesempatan tersebut Lumentut memberikan bantuan dana untuk membantu pelayanan di Jemaat GMIM Nazareth Talikuran (stem)
×
Berita Terbaru Update