Notification

×

Iklan

Iklan

DIIKUTI 30 PESERTA, BUPATI TETY BUKA DIKLAT KEPEMIMPINAN TINGKAT III ANGKATAN KE IV TAHUN 2017

Senin, 20 Februari 2017 | 00:34 WIB Last Updated 2017-03-12T16:34:45Z

Komentar.co.id Amurang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) yang bekerjasama dengan Badan Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar Diklat Kepemimpinan Tingkat III angkatan IV tahun 2017 yang diikuti oleh 30 orang.

Acara ini dibuka oleh Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu, SE atau Tetty Paruntu yang dilaksanakan di Bapelkes Manado pada Senin (20/2/2017) yang juga turut dihadiri oleh Kepala Badan (Kaban) Diklat Provinsi Sulut Ir. Jefrry V. Senduk, Kaban BKD Minsel Drs. Ferdinand R. Tiwa dan Sektetaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Minsel Drs. Danny H Rindengan, MSi.

Dalam sambutannya, Bupati Tetty Paruntu membetikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Badan Diklat Provinsi Sulut yang telah membantu Pemkab Minsel dalam penyelenggaraan Diklat PIM III ini.

“Semoga kerjasama yang baik ini dapat terus kita bina untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Aparatur yang semakin Cerdas, Energik dan Profesional,” kata Bupati Tetty Paruntu.

Bupati Tetty Paruntu juga mengharapkan adanya peningkatan seni Kepemimpinan dan manajemen pengelolaan di unit kerja masing-masing. Sebagai bukti nyata keikutsertaan dalam pelaksanaan Diklat PIM III ini. 

“Saya harapkan para peserta harus mampu menjabarkan berbagai visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Minsel dalam berbagai program dan kegiatan. Tunjukkan Loyalitas, Disiplin, Kreativitas dan Inovasi dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab. Jauhkan diri dari Korupsi maupun Pungli, serta wujudkan Revolusi Mental dalam hidup dan kerja, mulai dari diri kita masing-masing. “ kunci Bupati. (ren)
×
Berita Terbaru Update