Notification

×

Iklan

Iklan

TINGKATKAN PELAYANAN PENUMPANG, ASDP BITUNG TAMBAH SATU ARMADA BARU

Jumat, 09 September 2016 | 22:05 WIB Last Updated 2016-09-09T14:05:48Z
KOMENTAR.CO.ID BITUNG  –  Untuk meningkatkan pelayanan kepada penumpang, PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan  (ASDP) Bitung kembali  menambah satu armada kapal baru yang direncanakan akan beroperasi Oktober 2016 mendatang. Hal tersebut sebagai antisipasi  seiring dengan meningkatnya lonjakan penumpang yang terjadi akhir-akhir ini.
 
General Manager PT ASDP Bitung Fahmi Alweni menyebut, saat ini satu unit kapal sudah siap dioperasikan tinggal menunggu kelengkapan administrasinya. “  Rencananya bulan Oktober nanti ASDP Bitung akan ketambahan satu unit untuk beroperasi di Sulut dan nantinya armada kapal tersebut akan bersandar di pelabuhan Amurang. Saat ini persiapannya sudah hampir rampung tinggal penyelesaian dokumen dan sertifikasi oleh pihak galangan kapal. Untuk crew kapal sudah disiapkan langsung oleh kantor pusat,  sudah tidak ada masalah lagi.  “ungkap Alweni. Ditambahkannya untuk launching beroperasinya kapal tersebut, pihaknya berencana mengundang Gubernur Olly Dondokambey untuk meresmikannya
 
Lanjut dia,  dengan tuntutan percepatan pertumbuhan ekonomi provinsi Sulawesi Utara dibawah kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) salah satu faktor pendukung adalah ketersediaan fasilitas transportasi yang memadai, lancar dan cepat. 

“ Apa yang menjadi program Pemerintah Provinsi tentu harus didukung semua pihak, termasuk ASDP Bitung  yang terus melakukan pembenahan serta inovasi baru dalam pelayanan transportasi laut. Intinya kami memberikan yang terbaik untuk Sulut hebat.” tandasnya.
 
Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Sulut Joy Oroh membenarkan adanya ketambahan armada kapal pada bulan Oktober nanti. Dirinya mengakui telah melakukan koordinasi dengan ASDP terkait rencana peresmian sekaligus pelayaran perdana beroperasinya satu kapal milik ASDP tersebut.
 
“Kami memberi apresiasi berbagai terobosan yang dilakukan pihak PT ASDP Bitung dengan membantu masyarakat  sehingga memiliki banyak alternative menggunakan sarana angkutan laut.  Apa yang dilakukan ASDP Bitung sejalan dengan program Pemerintah Provinsi Sulut  dalam hal ini Gubernur dan Wakil Gubernur OS-SK dalam hal optimalisasi pelayanan dalam segala segi termasuk pelayanan transportasi laut. “ tutupnya. (stem)

×
Berita Terbaru Update