Notification

×

Iklan

Iklan

TAK SIAP TERIMA WISMAN, LEGISLATOR SULUT SOROTI DISBUDPAR

Rabu, 27 Juli 2016 | 09:21 WIB Last Updated 2016-07-27T01:21:33Z

Rapat Pansus Zonasi DPRD Sulut bersama Tim Pokja (Selasa 26/7)

KOMENTAR.CO ID – Program Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut untuk mempromosikan potensi wisata di daerah ini ke tingkat internasional mendapat sambutan luar biasa dari negara-negara luar, terutama Tiongkok dengan ribuan turisnya yang membanjiri tanah Toar Lumimuut. Namun sayangnya program hebat dari OD-SK tersebut tidak ditunjang instansi terkait yakni Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sulut. 

Hal tersebut terungkap saat rapat Pansus Zonasi DPRD Sulut bersama tim Pokja yang digelar  Selasa (26/7) siang.

Anggota Pansus yang juga Ketua Komisi I DPRD Sulut Novie Mewengkang menyorot Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulut  Happy Korah yang dinilai tidak siap dengan kedatangan wisatawan luar negeri terutama dari Tiongkok. “Kita mendatangkan turis dari Cina, ternyata tour guide kita hanya 4 orang. Berarti kita tidak siap, ini persoalan. Mestinya disiapkan dulu baru kita kita datangkan mereka.” sembur Mewengkan.

Hal senada diungkapkan anggota komisi III H. Ayub Ali yang menyayangkan adanya miss komunikasi  yang terjadi antara Badan Pengelola Taman Nasional  Bunaken dengan turis Tiongkok yang hendak menikmati pesona taman laut tersebut.

Menurutnya insiden pengusiran tersebut tersebut bisa berdampak buruk bagi dunia pariwisata Sulut kedepan. “Tidak diijinkannya para turis turun dari perahu sebelum membayar retribusi sebesar 150 ribu rupiah menyebabkan100 turis asing tersebut terapung-apung. Ini sangat memalukan bagi pariwisata Sulut. Kejadian ini seharusnya tidak boleh terjadi. “sesalnya. (stem)



×
Berita Terbaru Update