Notification

×

Iklan

Iklan

TAK SELESAI SESUAI JADWAL, PIMPINAN PANSUS ZONASI TERANCAM DIGANTI

Rabu, 13 Juli 2016 | 02:17 WIB Last Updated 2016-07-12T18:21:37Z
Andrei Angouw
KOMENTAR.CO.ID MANADO - Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw mengingatkan Panitia Khusus (Pansus) Zonasi segera melanjutkan pembahasan agar bisa selesai tepat waktu. "Sesuai hasil rapat Banmus lalu pada 13 Juni yang dihadiri pimpinan pansus, telah disepakati masa kerja selama dua bulan. Masih ada satu bulan lagi untuk Pansus zonasi," kata Angouw.

Menurutnya  dalam rapat Banmus tersebut telah ditetapkan apabila Pansus tidak selesai membahas Ranperda sesuai waktu yang disepakati, pimpinan pansus akan dievaluasi pimpinan Dewan dan dimungkinkan untuk penggantian pimpinan Pansus.

Diketahui DPRD Sulut telah menetapkan 16 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) yang menjadi target pembahasan tahun 2016 yang terdiri dari 7 Ranperda inisiatif DPRD dan 9 Ranperda usulan eksekutif untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda).
Namun hingga memasuki semester kedua baru 2 Ranperda yang selesai dibahas yakni Ranperda Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Ranperda Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Sedangkan Ranperda  Zonasi masih berkutat pada pembahasan  pasal per-pasal khususnya menyangkut penetapan wilayah Zonasi. (stem)
×
Berita Terbaru Update